PWI JATIM – Kabar bahagia datang dari pasangan selebritas El Rumi dan Syifa Hadju. Setelah sebelumnya melamar secara privat di Lauterbrunnen, Swiss pada Oktober 2025, El hari ini secara resmi melamar Syifa dalam sebuah acara intim di Hutan Kota by Plataran, Jakarta Pusat. Acara yang digelar Rabu (21/1) ini dihadiri oleh keluarga besar dari kedua belah pihak, termasuk orang tua El, Ahmad Dhani dan Maia Estianty.
Momen pertunangan ini mengukuhkan komitmen pasangan yang telah menjalin hubungan selama satu setengah tahun. Melalui unggahan kolaborasi di akun Instagram masing-masing, Syifa membagikan kebahagiaan mereka. “Even after the proposal, our hearts felt complete celebrating this engagement. Bringing our families together, surrounded by the people who love us most,” tulis Syifa, yang diikuti serangkaian foto momen spesial.
Foto-foto tersebut menampilkan El berjalan bersama orang tuanya, detik-detik ketika El menatap Syifa yang memasuki ruangan, serta potret keduanya berpelukan dengan senyum mengembang. Unggahan itu langsung diserbu ribuan warganet yang membanjiri kolom komentar dengan ucapan selamat dan doa.
Kisah asmara El dan Syifa memang sejak awal menarik perhatian publik. Keduanya mulai ramai dijodohkan oleh warganet pada pertengahan 2024 setelah sering terlihat menghadiri kajian bersama. Kedekatan mereka semakin menjadi sorotan ketika hadir bersama dalam pernikahan Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar pada Juli 2024, serta saat terlihat menyaksikan konser Dewa19 berdua.
Ibunda El, Maia Estianty, bahkan sempat memberikan ‘kode’ tentang hubungan anaknya dalam sebuah siaran langsung Instagram pada Juli 2024, yang semakin memicu keingintahuan publik. Kini, setelah melalui masa penjajakan, pasangan ini akhirnya memutuskan untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius, mengakhiri spekulasi dengan sebuah pengumuman bahagia yang dirayakan bersama keluarga. (***)





Leave a Reply